Rabu, 03 Mei 2017

Contoh Teks Diskusi




TUGAS BAHASA INDONESIA
TEKS DISKUSI
(Pembangunan Masjid di SMPN 20 Malang)
oleh:
.................

SMPN 20 Malang
Jl. R. Tumenggung Suryo No. 38 Telp. 0341 491806
website : smpn20_mlg.sch.id



Pembangunan Masjid di SMPN 20 Malang
          Masjid adalah tempat untuk beribadah bagi agama islam. Pembangunan masjid hampir berlangsung di setiap daerah, termasuk di SMPN 20 Malang. Disetiap pembangunan masjid diperlukan dana lebih banyak untuk menyingkat waktu pembangunan. Sehingga aula dijadikan sebagai tempat pengganti masjid sementara hingga pembangunan selesai.
          Banyak pengaruh positif dari pembangunan masjid di SMPN 20 Malang ini, mulai dari luasnya tempat untuk sholat, tempat untuk sholat juga lebih nyaman, juga lebih bagus. Tempat untuk berwudhupun tersedia lebih banyak, memudahkan agama kita mendapatkan pahala karena untuk pembangunan masjid ini diperlukan biaya, biaya tersebut berasal dari amal harian murid-murid.
          Pembangunan masjid di SMPN 20 Malang memiliki dampak yang kurang baik juga, diantaranya mengganggu aktifitas yang biasanya dilakukan di aula menjadi ditempat lain seperti ekstrakulikuler bulutangkis dan tari. Sebagian anak merasa bahwa amal yang dilakukan setiap hari terlalu memberatkan dan membuat rasa ketidak ikhlasan. Dengan adanya tempat wudhu yang banyak dan tersedia dimana-mana menyebabkan pembayaran air meningkat dan terjadi becek dimana-mana.
          Dengan adanya pembangunan masjid tersebut diharapkan semua pihak ikut serta membantu. Mulai dari menyumbang uang hingga material masjid. Sehingga semua pihak dapat merasakan kerjasama dalam pembangunan masjid ini, sehingga dapat segera terselesaikan. Disamping itu supaya kegiatan yang dilakukan diaula kembali seperti semula.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar